• Upaya Pemberdayaan Kesehatan Gigi di Puskesmas Poncol

     

    Pada semester VII tepatnya tanggal 1-30 Oktober kami mahasiswa program studi Sarjana Terapan Terapi Gigi ditugaskan untuk melakukan PKL di puskesmas kota Semarang, kebetulan kelompok saya yang terdiri dari 4 orang ditugaskan di Puskesmas Poncol.
    Puskesmas Poncol ialah satu puskesmas di Kota Semarang. Puskesmas ini melayani berbagai program puskesmas seperti periksa kesehatan (check up), pembuatan surat keterangan sehat, rawat jalan, lepas jahitan, ganti balutan, jahit luka, cabut gigi, periksan tensi, tes hamil, bersalin / persalinan, periksa anak, tes golongan darah, asam urat, kolesterol dan lainnya.
    Pelayanan puskesmas poncol juga baik dengan tenaga kesehatan yang baik, mulai dari perawat, dokter, alat kesehatan dan obatnya. Puskesmas ini dapat menjadi salah satu pilihan warga masyarakat Kota Semarang untuk memenuhi kebutuhan terkait kesehatan. Harga pengobatan juga memiliki tarif murah.
    selain sebagai sarana pengobatan, salah satu fungsi puskesmas ialah sebagai layanan promotif, dengan hal tersebut maka mahasiswa PKL melakukan upaya pemberdayaan untuk peningkatan status kesehatan gigi dan mulut didaerah binaan puskesmas.

    Upaya pemberdayaan yang dilakukan yakni pembentukan kader kesehatan gigi, dimana dalam kegiatan tersebut dihadiri 27 kader kesehatan dari 27 kelurahan di daerah binaan puskesmas poncol. kegiatan ini merupakan rintisan perdana yang dikenalkan kepada kader mengenai kesehatan gigi serta praktek bagaimana yang dilakukan sebagai kader kesehatan jika masyarakat sekitar sakit gigi, kader kesehatan cukup antusias dalam kegiatan ini, selama kegiatan peserta aktif bertanya dan berdiskusi mengenai kesehatan gigi dan mulut.
    Kader kesehatan menebar manfaat setulus hati💪
  • You might also like

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

Cari Blog Ini

Arsip Blog

Diberdayakan oleh Blogger.

Mengenai Saya

Foto saya
Hallo aku Intan. terimakasih sudah berkunjung. selamat membaca, semoga bermanfaat:)

Berkolaborasi dalam Percepatan Pembangunan Kesehatan

  Kesehatan gigi dan mulut merupakan komponen yang penting dalam tubuh kita. Tidak hanya mementingakan kesehatan keseluruhan saja, namun kes...